Temanggung Nominator Penerima ASEAN ESC Award

Temanggung Nominator Penerima ASEAN ESC Award

MAGELANGEKSPRES.COM,TEMANGGUNG – Program-program kelestarian alam dan lingkungan yang dipresentasikan oleh Bupati Temanggung M Al Khadziq di depan tim Kementerian Lingkungan Hidup Republik Indonesia di Bogor, Jawa Barat, Kamis (25/3), membuat Temanggung dipilih mewakili Indonesia untuk nominator penerima penghargaan Environmentally Sustainable City (ESC) Award dari Sekretariat ASEAN. Program-program dimaksud di antaranya program gerakan bebas sampah dan konservasi lingkungan hidup, yang mempunyai keunggulan dari daerah lain. Bupati mengatakan, Temanggung dinilai unggul dalam sejumlah program, karena mampu menjaga kualitas baku mutu air, mampu menjamin akses yang baik bagi penduduk terhadap air bersih. Selain itu, masyarakat Temanggung juga memiliki tradisi untuk menjaga kelestarian alam dan menghormati sumber-sumber air. Sehingga sampai saat ini kondisi alam Temanggung masih bagus dan sumber mata air masih terjaga dengan baik. Baca Juga Penyebaran Wisatawan di Sekitar Candi Borobudur Jadi Prioritas “Pemerintah daerah juga dinilai serius dalam menjaga kualitas lingkungan hidup dengan gerakan desa bebas sampah serta gerakan konservasi sabuk gunung,\" katanya. Dalam kegiatan tersebut, Pemkab Temanggung tidak hanya bergerak sendiri, namun juga melibatkan seluruh pemerintah desa dan semua unsur masyarakat. Dengan tujuan program-program tersebut bisa berjalan dengan baik. Bupati Temanggung didampingi oleh tim dari Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) serta Anggota Dewan Persampahan Kabupaten Temanggung. Presentasi dilakukan di depan Direktur Pengelolaan Sampah Kementerian Lingkungan Hidup Republik Indonesia, Novrizal dan tim panelis. “Berikutnya hasil presentasi akan dikirim ke Sekretariat ASEAN.” jelas Bupati. (set)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: